Budidaya Tanaman Blewah |
Sebagaimana yang telah kita ketahui tanaman blewah adalah tanaman buah yang dimanfaatkan sebagai campuran minuman yang berfungsi memberikan kesegaran. Daging blewah bagus dikonsumsi oleh anak – anak karena kesegarannya, sehingga blewah populer menjadi buah yang wajib ada pada momen – momen tertentu seperti bulan Ramadhan dimana buah ini sering digunakan sebagai campuran minuman es buah atau jus segar untuk berbuka puasa.
Pada umumnya, buah blewah berbentuk bulat besar, tapi ada juga yang berbentuk lonjong memanjang dengan guratan warna - warna jingga dan bercak kehijauan. Pada bagian dalam dari buah blewah mengandung biji lunak dan memiliki tekstur daging buah berwarna jingga pucat. Blewah banyak dijual di pasar – pasar tradisional yang berasal dari petani buah besar yang khusus membudidayakan tanaman blewah. Anda juga dapat mengkonsumsi buah blewah dikarenakan buah blewah memiliki kandungan serat makanan, provitamin A, dan mineral kalium yang terdapat dalam dagingnya.
Ada beberapa manfaat dan khasiat dari buah blewah yang sangat penting bagi menjaga kesehatan tubuh diantaranya adalah ampuh buat meningkatkan kekebalan tubuh, menyehatkan mata, menjaga kesehatan gusi, memelihara kesehatan kulit, menurunkan kolesterol, melancarkan pencernaan, menurunkan tekanan darah, dan mengatasi susah tidur serta mencegah kanker rahim. Manfaat dari buah blewah untuk ibu hamil adalah zat folat di dalam daging buah blewah dalam jumlah tinggi sangat bagus untuk membantu anda dalam menjaga dan memproduksi sel – sel baru, dimana kandungan ini penting bagi kesehatan wanita hamil dan pertumbuhan janin.
Blewah juga diketahui memiliki indeks glikemik rendah (GI), fruktosa dan glukosa yang terdapat pada daging buah ini adalah gula alami sederhana, sehingga sangat aman dikonsumsi bagi penderita diabetes dan obesitas. Kandungan di dalam buah blewah juga baik untuk mengurangi asam urat.
Di bulan suci Ramadhan, blewah merupakan buah yang paling laris diburu oleh ibu – ibu rumah tangga. Jadi sangat disarankan untuk mencoba mengkonsumsinya sebab selain menyegarkan untuk berbuka puasa, blewah bermanfaat bagi kesehatan dan kecantikan.
Penanaman Buah Blewah
Ada baiknya anda mempersiapkan benih yang akan ditanam jauh – jauh hari sebelum pada saat penanaman. Benih blewah direndam dengan air mengalir selama kurang lebih 24 jam. Hal ini dimaksudkan untuk menjaga benih supaya tidak mengalami kekeringan. apabila benih blewah tidak direndam terlebih dahulu sebelum ditanam , maka dapat diperkirakan benih - benih blewah tersebut akan mudah menjadi kering dan tidak akan dapat tumbuh menjadi tanaman buah setelah dicoba ditanam. Lakukanlah perendaman selama satu hari saja, benih segera dibawa ke lahan – lahan penanaman. Untuk cara penanman belih blewah yang termudah ialah dengan cara menaburkan dua sampai tiga benih blewah masuk ke dalam lubang tanam yang sudah dipersiapkan. Kemudian, lubang – lubang tanah tersebut telah dimasuki benih blewah satu per satu untuk nantinya ditimbun kembali dengan tanah. Anda dapat memberikan jarak tanam 70 cm untuk memberikan renggangan apabila buah blewah telah tumbuh dengan subur
Baca Juga :
Peluang Bagus Menambah Penghasilan Dengan Budidaya Paprika Di Rumah
Teh Herbal Kembang Sepatu Berkhasiat Turunkan Berat Badan
Pisang Cavendish Lengkap Dengan Budidaya Dan Cara Panennya
Plastik UV Green House VATAN Daya Tahan Hingga 5 tahun
Perawatan Tanaman Blewah
Agar memperoleh hasil tanaman blewah yang bagus dan berkualitas, perawatan blewah harus dijaga dengan baik. Pemupukan bisa dilakukan pada saat tanaman berumur 7 hari, 20 hari, dan 35 hari. Pupuk yang akan anda gunakan harus harus dicampur dengan sedikit air sebelum digunakan ke media tanam. Setelah itu, pupuk yang telah bercampur dengan air anda siramkan ke seluruh tanaman blewah secara merata. Pupuk kandang seperti kotoran ayam dan sisa dedaunan maupun pupuk kimia seperti urea bisa anda gunakan untuk pemupukan tanaman blewah. Namun apabila perawatan dilakukan dengan cara yang kurang maksimal, maka tidak menutup kemungkinan tanaman blewah yang baru anda kembangkan tersebut akan terserang penyakit yang nantinya justru akan membuat kualitas buah dari ladang anda menjadi buruk. Dan kemungkinan para petani blewah akan mendapatkan kerugian pada panen.
Panen Buah Blewah
Buah blewah pada umumnya mulai bisa dipanen saat mereka telah berumur 50 hari. Dua kali panen akan dialami dan bisa terjadi dalam sekali tanam setahun. Apabila anfda melakukan penanaman dan perawatan dengan cara maksimal atau dengan sesuai peraturan yang ada, maka buah – buah yang dihasilkan juga akan baik dan terhindar dari cacat tidak cacat. Setelah dipanen, blewah bisa mulai dijual ke pasar-pasar tradisional, atau bisa juga dijual ke luar kota untuk memperoleh keuntungan lebih banyak. Anda dapat melakukan pembudidayaan blewah secara komersial dan dimana saja, dan tanpa harus mengenal jenis tanah atau iklim daerah di tempat pembudidayaan. Yang terpenting adalah bagaimana cara merawat blewah agar bisa tumbuh dengan baik sehingga mendapatkan hasil yang memuaskan secara maksimal dan menguntungkan petani pelaku budidaya tanaman blewah tersebut. Karena proses pengolahan pembudidayaannya yang mudah dan murah hal ini dapat dilakukan oleh siapa saja.
Budidaya buah labu – labuan seperti melon, semangka, dan blewah akan menghasilkan panen yang maksimal dengan kualitas buah tembus ekspor saat kemarau panjang, tetapi pada musim penghujan kurang maksimal dan panen sering gagal.
Kami Lim Corporation juga menjual Bantal Silikon, Kantong Sampah, Karung Beras Dan Kami juga menjual alat - alat Pertanian & Perkebunan. Untuk info lebih lanjut klik -> DISINI <- Atau anda juga bisa hubungi kami di : SMS/Call/WA: 0852.3392.5564 / 08123.258.4950 / 0877.0282.1277 . Call dan WA hanya dilayani pada jam kantor pukul 08.15 -16.00 WIB
Tidak ada komentar:
Posting Komentar